Cara Melakukan Pembayaran Melalui BCA Virtual Account

Category: Tagihan

Metode Transfer yang bisa digunakan melalui : Transfer ATM, Mobile Banking, dan Internet Banking (KlikBCA).

Melalui BCA Virtual Account

Fitur ini memudahkan pembayaran IPL secara instan. Untuk melihat nomor Virtual Account BCA , buka menu Tagihan maka tertera nomor Virtual Account BCA unit anda.

Melalui Transfer ATM

  1. Masukkan kartu ke mesin ATM
  2. Masukkan 6 digit PIN Anda
  3. Pilih “Transaksi Lainnya”
  4. Pilih “Transfer”
  5. Lanjut ke “ke Rekening BCA Virtual Account”
  6. Masukkan Nomor BCA Virtual Account Unit anda, lalu pilih Benar
  7. Masukkan jumlah yang akan dibayarkan, selanjutnya tekan “Benar”
  8. Validasi pembayaran Anda. Pastikan semua detail transaksi yang ditampilkan sudah benar, kemudian pilih “Ya”
  9. Pembayaran Anda telah selesai. Tekan “Tidak” untuk menyelesaikan transaksi, atau tekan “Ya” untuk melakukan transaksi lainnya

Melalui BCA mobile

Langkah-langkah transaksi BCA Virtual Account melalui BCA Mobile)

  1. Silahkan login pada aplikasi BCA Mobile
  2. Pilih “m-BCA”, lalu masukkan kode akses m-BCA
  3. Pilih “m-Transfer”
  4. Lanjut ke “BCA Virtual Account”
  5. Masukkan nomor BCA Virtual Account Anda, atau pilih dari Daftar Transfer
  6. Lalu, masukkan jumlah yang akan dibayarkan
  7. Masukkan PIN m-BCA Anda
  8. Transaksi telah berhasil

Melalui KlikBCA Pribadi

Langkah-langkah transaksi BCA Virtual Account melalui KlikBCA Pribadi:

  1. Silahkan login pada aplikasi KlikBCA Pribadi
  2. Masukkan User ID dan PIN Anda
  3. Pilih “Transfer Dana”
  4. Pilih “Transfer ke BCA Virtual Account”
  5. Masukkan nomor BCA Virtual Account Anda atau pilih dari Daftar Transfer
  6. Masukkan jumlah yang akan dibayarkan
  7. Validasi pembayaran. Pastikan semua datanya sudah benar, lalu masukkan kode yang diperoleh dari KEYBCA APPLI 1, kemudian klik “Kirim”
  8. Pembayaran telah selesai dilakukan

Melalui Klik BCA Bisnis

Langkah-langkah transaksi BCA Virtual Account melalui KlikBCA Bisnis:

  1. Silahkan melakukan login di KlikBCA Bisnis
  2. Pilih “Transfer Dana” > “Daftar Transfer” > “Tambah”
  3. Masukkan nomor BCA Virtual Account, lalu “Kirim”
  4. Pilih “Transfer Dana”
  5. Lanjut ke “Ke BCA Virtual Account”
  6. Pilih rekening sumber dana dan BCA Virtual Account tujuan
  7. Lalu, masukkan jumlah yang akan dibayarkan, lalu pilih “Kirim”
  8. Validasi Pembayaran. Sampai tahap ini berarti data berhasil di input. Kemudian pilih “simpan
  9. Pilih “Transfer Dana” > “Otorisasi Transaksi”, lalu pilih transaksi yang akan diotorisasi
  10. Pembayaran telah selesai dilakukan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *